Mendesain itu Seperti Mengarang

Mendesain itu seperti mengarang, menurut aku. Masalahnya sederhana, kita perlu mikir buat nemuin idenya. Selama ide itu enggak muncul, maka akan sulit untuk memulai. Tetapi kalau sudah dapat ide, desain akan berjalan dengan lancar sama seperti mengarang, alur ceritanya 'dapet'.

Beberapa hari yang lalu aku diminta untuk mendesain logo sebuah event kampus. Aku udah ngerti filosofi dan tujuan acara itu. Tapi yang enggak enak itu ada kata perintah gini.

"Kalau bisa besok pagi sudah jadi!"

Nah, itu yang aku enggak suka sama kerjaan mendesain. Dadakan! Tapi sebagai profesional (baca: orang yang baru belajar) aku menerima tantangan itu, walaupun enggak yakin juga.

Sebelumnya aku pernah desain logo untuk acara yang sama, tapi waktu itu namanya belum berubah, masih festival tanaman ke 33. Ini dia 'karangan' aku.

Logo Festival Tanaman ke 33
Namun setelah acara itu diberi nama yang lebih keren, lebih universal menjadi "Festival Bunga dan Buah Nusantara 2013" banyak hal yang berubah, termasuk logo. Akhirnya aku ngarang lagi seperti ini.

Draft Logo Festival Bunga dan Buah Nusantara 2013
Logo yang FBBN 2013 atau Festival Bunga dan Buah Nusantara ini sebenarnya masih draft, karena aku bingung. Ini kan logo, harusnya singkat, padat, dan jelas. Menurut aku sih udah masuk kriteria itu. Tapi belum tau penilaian orang lain seperti apa. Kita lihat saja nanti.

Seperti yang aku bilang diawal tadi. Mendesain itu seperti Mengarang.

Load disqus comments
Comments
0 Comments

0 comments